Jumat (22/10) bertempat di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng dilaksanakan Rapat Kordinasi dan Pembentukan Panitia HUT ke - 50 KORPRI tahun 2021 Kabupaten Buleleng. Dengan mengambil tema "ASN Bersatu, KORPRI Tangguh, Indonesia Tumbuh", Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Buleleng merancang berbagai macam kegiatan yang akan dilaksanakan dari tanggal 1 s/d 29 November 2021. Adapun kegiatan tersebut, antara lain (1) Pertemuan Ilmiah, (2) Motivasi Building, (3) Perlombaan Baca Puisi Pimpinan SKPD, (4) Pengucapan Panca Prasetya KORPRI untuk pejabat Administrasi, (5) Donor Darah, (6) Pembagian Sembako kepada Penyandang Disabilitas dan PNS Golongan I, (7) Penebaran Bibit Ikan di Kawasan Persubakan, (8) Ziarah ke Taman Makam Pahlawan, dan (10) Apel Puncak HUT tanggal 29 November 2021
Momentun HUT
Emas KORPRI tahun 2021 merupakan titik konsolidasi kembali menyatukan tekad dan
mengembangkan jiwa Korps dalam menghadapi Pandami dan tantangan zaman menuju
Indonesia Tangguh.